Jumat, 19 Februari 2016

SNI 07-0052-2006 Baja profil kanal U proses canai panas (Bj P Kanal U)

SNI 07-0052-2006
Baja profil kanal U proses canai panas (Bj P Kanal U)

: PNPS - Baja Profil Kanal U
: Standar ini menetapkan bahan baku, syarat mutu, pengambilan contoh uji, cara uji, penandaan dan syarat lulus uji baja profil kanal U proses canai panas. Syarat mutunya mencakup bentuk penampang yang mencakup batas toleransi kesikuan (T), kelendutan W serta kelurusan; dan, sifat tampak, dimensi dan toleransi mencakup persyatan ukuran panjang, berat dan penampang beserta toleransinya; sifat mekanis meliputi nilai kuat tarik, batas ulur regangan dan uji lengkung; dan komposisi kimia adalah ketentuan % kandungan maksimum untuk Carbon, Mangan, Phosfat dan Sulfur untuk masing-masing jenis baja. Sedangkan untuk cara uji terdiri dari uji sifat tampak, uji ukuran dan bentuk (uji ukuran bentuk, penentuan bentuk kesikuan (out of square) diukur dengan alat siku), uji sifat mekanis (uji tarik dan uji lengkung) dan uji komposisi kimia. Kelompok dinyatakan lulus uji apabila contoh yang diambil dari kelompok tersebut memenuhi persyaratan syarat mutu. Apabila sebagian syarat-syarat tidak terpenuhi, maka dapat dilakukan uji ulang dengan mengambil contoh sejumlah 2 x contoh pertama yang gagal. Apabila dalam uji ulang salah satu syarat mutu tidak dipenuhi maka kelompok tersebut dinyatakan tidak lulus uji. Setiap batang Bj P kanal U harus diberi tanda (marking) yang tidak mudah hilang dan mencantumkan inisial pabrik pembuat, setiap batang Bj P kanal U harus diberi label yang mencantumkan nama (inisial) pabrik pembuat, ukuran produk, kelas baja nomor leburan (nomor heat) tanggal produksi nomor SNI. Setiap batang Bj P kanal U harus diberi tanda pada salah satu ujung penampangnya dengan warna (cat) yang tidak mudah hilang sesuai kelas baja.
: 1. 77.140.70 Baja profil
 

Tidak ada komentar: